PWI Pusat Terima Bantuan Serum Anti Bisa Ular dari RS Siloam Hospitals untuk Warga Badui

0
51

Jakarta, Pandawa-lima.co.id

Ketua Umum PWI Pusat Hendry Ch Bangun didampingi Sekjen PWI Pusat, Sayid Iskandarsyah menerima bantuan berupa serum anti bisa ular (Sabu) dari RS Siloam Hospitals Group yang diwakili oleh Head Of Public Affairs, Jimmy Rambing beserta timnya di Resto Apung Muara Angke, Jakarta, Jumat 16 Februari 2024.

Saat itu juga Hendry Ch Bangun  langsung menyerahkan serum tersebut kepada Muhammad Arif Kirdiat dari Sahabat Relawan Indonesia yang nantinya akan menyerahkan bantuan itu kepada masyarakat Badui Dalam, Lebak, Banten. Serum itu akan digunakan warga Badui untuk pengobatan jika ada warganya yang menjadi korban gigitan ular.

Dalam kesempatan tersebut, Hendry Ch Bangun mengapresiasi RS Siloam yang memberikan perhatiannya kepada Masyarakat Badui melalui PWI Pusat.

“Kami ucapkan terimakasih untuk perhatian dari RS Siloam Hospitals yang memberikan serum anti bisa ular ini. Serum ini sangat dibutuhkan warga Badui karena kasus gigitan ular di sana cukup banyak. Kita berharap kerjasama ini akan terus berlanjut ke depannya,” kata Hendry Ch Bangun  yang diamini oleh Sayid Iskandarsyah.

Head  Of Public  Affairs RS Siloam Hospitals Karawaci Jimmy Rambing dalam sambutanya mengatakan, serum anti bisa ular yang disumbangkan ini jumlahnya  lima fiul yang satuan fiulnya bisa digunakan untuk dua orang korban gigitan ular.

“Kami berharap  ini bisa membantu masyarakat yang terkena gigitan ular. Dan ke depan tidak menutup kemungkinan untuk bisa memberikan kembali serum ini. Kami harap bantuan ini bermanfaat  untuk warga Badui dalam,” ungkap Jimmy.

Sementara itu Arif Kirdiat bersama perwakilan warga Badui yang akrab disapa Kang Nip menyampaikan  terimakasih kepada RS Siloam dan PWI Pusat yang telah membantu memberikan  serum anti bisa ular yang memang dibutuhkan warga Badui baik dalam maupun Badui luar.

“Saya mewakili warga Badui luar dan dalam mengucapkan terimakasih atas bantuan serum ini. Kita sudah melihat langsung kondisi riil masyayakat Badui yang saat ini jumlahnya 15 ribu jiwa. Karena lokasi Puskesmas jauh dari Badui maka serum ini penting untuk antisipasi warga di sana (Badui) yang mengalami gigitan ular,” ucap Arif.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here