Permudah Pelayanan ke Masyarakat, Tiyuh Toto Makmur Luncurkan E-Samdes

0
81

TUBABA, Pandawa-lima.co.id

Podcast bersama Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Tubaba Pemerintah Tiyuh/Desa Toto Makmur Kecamatan Batu Putih Kabupaten Tulangbawang Barat Provinsi Lampung sampaikan program Badan Usaha Milik Tiyuh (BUMT), Sabtu (10/6/2023).

Hal itu disampaikan oleh Juru Tulis Eko yang mewakili kepala Tiyuh Madrim, menurutnya, BUMT di tempat nya tentunya sangat bermanfaat bagi masyarakat setempat.

“Alhamdulilah mas, Program BUMT yang baru sangat bermanfaat bagi masyarakat, terlebih saat ini ada e-samdes yang pertama serta satu-satunya di kecamatan batu putih,” cetusnya.

Dia juga menjelaskan bahwa persyaratan yang diperlukan tidaklah sulit guna menggunakan sistem perpajakan “BUMT kita harus berbadan hukum sendiri dan dengan adanya e-samdes ini masyarakat dapat mempermudah cara membayar pajak kendaraan bermotor,”ungkapnya.

Dengan adanya program yang lain, pihaknya menjelaskan masih mendalami apa saja yang bisa dilakukan perihal pengembangan BUMT. Tak lupa dia juga akan terus bergerak menjadikan BUMT sebagai aset yang bisa menghidupkan rakyatnya, pungkas Eko.

Rilis JMSI Tubaba

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here