Gas Terus, Kali Ini PUPR Tubaba Tingkatkan Infrastruktur Antar Wilayah

0
77

TUBABA, Pandawa-lima.co.id

Sebagai upaya untuk mewujudkan salah satu Misi Pembangunan, pemerataan, dan terkoneksinya infrastruktur antar wilayah. Pemerintah Kabupaten Tulang Bawang Barat Provinsi Lampung melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten setempat melaksanakan Program penyelenggaraan Jalan dan Jembatan.

Adapun salah satu upaya yang dilakukan Dinas PUPR Kabupaten Tubaba yaitu; dengan meningkatkan konektivitas ruas jalan yang di mulai dari Tiyuh/Desa Setia Agung sampai dengan Tiyuh Terang Makmur Kecamatan Gunung Terang menggunakan dana Dana Alokasi Khusus (DAK) Tahun 2023.

Di katakan Iwan Mursalin Kepala Dinas PUPR Tubaba yang dalam hal ini didamping Sadarsyah Sekertaris Dinas PUPR Tubaba, Bahwasannya dalam meningkatkan program kerja Dinas PUPR berupaya dengan semaksimal mungkin untuk membangun infrastruktur serta sumber daya manusia untuk Tubaba yang lebih baik dan tampil beda, serta berdaya saing di masa sekarang dan yang akan datang,” terangnya, Selasa (8/8/2023).

Lanjutnya, dengan melaksanakan tugas penuh semangat, Kreatif dan berinovatif, memiliki kepedulian terhadap pencapaian tujuan visi dan misi Dinas PUPR, salah satu bentuk disiplin kerja, perlakuan yang adil dalam berkarir, meraih kemajuan dan kepuasan.

Dengan demikian, pengoptimalan kualitas insfratruktur tentunya berlandaskan atas dukungan dari pada masyarakat yang ada di Kabupaten yang berjuluk Bumi Ragem Sai Mangi Wawai,”jelasnya.

Maka dari itu, kami berharap semua lapisan masyarakat dapat mendukung pelaksanaan pekerjaan tersebut supaya dapat tercapai ketetapan mutu, ketepatan waktu. “Setelah selesai pelaksanaan Pekerjaan sama-sama merawat jalan dengan menggunakan jalan sesuai dengan kapasitas jalan,” tutupnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here